Icon Pop Quiz Game Buatan Anak Indonesia

Icon Pop Quiz Game Buatan Anak Indonesia


icon pop quiz game lokal dengan desain minimalis yang membuat psy naksir
Kalau kamu penggemar desain-desain super minimalis, salah satu gaya desain yang banyak diusung oleh para desainer grafis, maka kamu akan sangat menikmati bermain Icon Pop Quiz. Icon Pop Quiz adalah game untuk platform iOS dan android yang dihadirkan oleh Alegrium, salah satu developer game Indonesia yang berlokasi di Jakarta.

Permainan Icon Pop Quiz sangatlah sederhana. Saat ini permainan terdiri dari tiga kategori: Famous People, TV & Films dan Characters. Pilih icon yang ingin kita tebak, lalu ketikkan jawabannya. Kita membutuhkan poin tertentu untuk membuka level selanjutnya. Apabila mentok, kita dapat menggunakan poin yang kita miliki untuk membeli bantuan seperti: Ask your friends, Hint, Eliminate keys dan lainnya.
Yang paling menarik perhatian tentunya adalah icon-icon yang menjadi inti utama permainan di Icon Pop Quiz. Icon-iconnya sangatlah well designed. Seluruh icon dibuat sendiri oleh Alegrium, dan disebutkan saat ini Icon Pop Quiz memiliki lebih dari 600 icon untuk ditebak oleh pemain. Secara keseluruhan, game desain yang minimalis sangatlah menarik.
icon pop quiz screen shot
Karena tidak melibatkan fitur tanding score seperti pada permainan Letterpress atau Draw something, Icon Pop Quiz adalah permainan yang cocok untuk orang yang suka menantang dirinya sendiri. Selain itu, game ini juga bisa menjadi ajang untuk latihan menulis bahasa inggris, karena terutama di kategori “TV & Films” terkadang judul yang harus dituliskan lumayan panjang.
Yang melelahkan dari game ini adalah apabila kita menjawab benar, maka tidak otomatis kembali ke pilihan icon, tapi kita harus meng-klik panah untuk kembali. Selain itu, apabila kita salah ketik, harus dihapus seluruhnya dan ditulis ulang. Sangat menyebalkan terutama kalau jawabannya panjang.
psy twitter avatar
Apabila sudah memiliki poin yang cukup, jangan lupa untuk membeli icon kesukaan kamu. Icon yang diberikan ukurannya cukup besar sehingga bisa digunakan untuk foto avatar di akun social media tanpa pecah. Psy saja pakai lho untuk foto avatar Twitternya.

Untuk Kunci Jawaban Game nya Klik disini,dan
untuk download kunci jawabannya klik disini
Previous
Next Post »